Teras rumah merupakan ruang yang nyaman untuk sekedar duduk santai sembari membaca buku dan ngopi, atau bercengkrama dengan sanak family dan lain sebagainya. Teras rumah akan lebih indah jika di halaman depan terdapat taman pribadi.
Teras rumah secara umum biasanya terbuat dari keramik. Namun ada juga yang menggunakan kayu. Dengan menggunakan kayu maka akan terkesan beda dan lain. Pada artikel kali ini kami akan memberikan beberapa contoh teras rumah dengan kayu yang mengusung konsep minimalis. Berikut ini adalah 10 model teras rumah yang menggunakan kayu dan menerapkan desain minimalis. Simak penjelasan dari artikel yang ada di bawah ini.
Gambar Model Teras Rumah Kayu Minimalis
1. Model teras rumah kayu dengan kursi dan sofa
Model teras rumah pertama yang bisa kamu pakai seperti pada gambar ini. Kamu bisa taruh di teras tersebut kursi atau sofa untuk tempat duduk. Dengan di sinari lampu kuning remang dan sinar rembulan pada malam, maka suasana akan sangat syahdu dan romantis.
2. Model teras rumah kayu sederhana
Model teras rumah kayu berikutnya sangat sederhana. Kamu hanya perlu menambah satu kursi kayu juga untuk tempat duduk. Meski sederhana, namun tetap elegan dan keren. Dengan anak tangga kecil yang mengantar mu menuju teras itu tentu menambah kesan lain yang menarik perhatian.
3. Model teras rumah kayu untuk tempat santai
Model teras rumah berikutnya dengan beberapa kursi dan juga meja untuk duduk bersantai ketika sore hari menunggu pancaran sinar jingga senja yang mempesona.
4. Model teras rumah kayu klasik
Model teras berikutnya memiliki kesan yang sederhana. Dengan satu kursi panjang terbuat dari kayu dan juga ornamen kentogan besar dari kayu. Selain itu ada seekor burung dalam sarang yang sedang berkicau merdu. Teras model ini sering di jumpai pada daerah pedesaan. Mungkin kamu tertarik untuk menerapkan model teras ini pada rumah mu.
5. Model teras rumah kayu dengan kursi goyang
Model teras berikutnya dengan dua kursi dan satu meja yang terbuat dari kayu juga, maka akan menambah suasana menjadi lebih santai dan tenang. Terlebih ketika hujan datang dan kamu duduk di teras tersebut sembari meminum kopi.
6. Model teras rumah kayu modern
Model teras berikutnya memiliki kesan yang tenang dan damai. Dengan beberapa kursi panjang terbuat dari kayu dan berbusa, serta rooftop yang terbuat dari kayu juga dan terbuka, akan membuat suasana yang tak biasa.
7. Model teras rumah kayu yang tenang dan damai
Model teras berikutnya seperti pada gambar yang di bawah ini. Duduk pada kursi yang ada di teras model ini sembari melihat pemandangan dari taman pribadi pada halaman depan akan membuat suasana menjadi tenang dan damai.
8. Model teras rumah kayu khas jawa
Model teras berikutnya mengadopsi budaya jawa pada masa silam. Dulu hampir semua rumah di jawa menyediakan gentong seperti yang ada pada gambar di bawah ini.
9. Model teras rumah kayu simple
Model teras berikutnya terbilang cukup simpel dan sederhana. Tanpa ada kursi dan duduk lesehan membuat suasana menjadi lebih akrab. Sama rata sama rasa.
10. Model teras rumah kayu dengan pagar
Model teras berikut ini juga tidak kalah indah. Dengan deretan pagar dari kayu dan pemandangan taman pribadi yang indah dan asri membuat kamu ingin berlama-lama duduk di teras tersebut.
Nah itulah 10 Model Teras Rumah Kayu Minimalis yang dapat kami sampaikan untuk dijadikan referensi saat ingin mendesain teras rumah yang memiliki desain terbuat dari kayu. Sekian dan terima kasih.
The post 10 Inspirasi Model Teras Rumah Kayu Minimalis appeared first on Design Rumah.
from Design Rumah https://ift.tt/37wIWJU
Comments
Post a Comment